ANALISA USAHA PERIKANAN GILL NET
DI KEC. KUALA BARU KAB. ACEH SINGKIL
NANGGROE ACEH DARUSSALAM (NAD)
Rizka Devial Sukma. K2C 004 187*),Imam Triarso**) dan Pramonowibowo**)
ABSTRAK
Kuala Baru merupakan salah satu daerah pesisir yang terdapat di Aceh Singkil, dimana sebagian besar masyarakatnya bermata pencaharian sebagai nelayan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aspek teknis alat tangkap yang digunakan oleh nelayan Kuala Baru serta aspek ekonomi yang mengkaji tentang permodalan, pembiayaan dan menghitung tingkat kelayakan usaha penangkapan dengan menggunakan alat tangkap Gill Net di Kec. Kuala Baru Kab. Aceh Singkil. Materi yang menjadi obyek penelitian ini adalah kegiatan usaha perikanan Gill Net untuk dilakukan masyarakat pesisir yang mata pencahariannya sebagai nelayan, terutama dengan menggunakan alat tangkap Gill Net. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif yang bersifat studi kasus dengan metode sampling, sedangkan pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode cara observasi, wawancara dan studi pustaka. Penelitian ini dilakukan di Kuala Baru pada awal bulan Mei hingga akhir Mei 2008. Hasil penelitian ini adalah usaha ini memiliki modal rata-rata sebesar Rp. 125.000.000/unit, biaya total rata-rata sebesar Rp. 746.749.500; biaya tidak tetap sebesar Rp. 652.502.750 dan pendapatan per tahun sebesar Rp. 1.067.400.000. Usaha ini masih layak digunakan karena memiliki nilai NPV rata-rata sebesar Rp. 7.247.262.268; B/C “Ratio” rata-rata sebesar 4,08; IRR rata-rata sebesar 57,37 % dan PP rata-rata selama 1 Tahun 4 Bulan.
Kata Kunci : Kelayakan Usaha, Gill Net.
ABSTRACT
Kuala Baru is one of the beach district which is located in Singkil Aceh. Where the job of society is as fisherman. This experiment has purpose to know the technical aspect which is used by Kuala Baru fisher and economical aspect which learns about capital, cost and to account the proper level of catching effort with using gill net at Kuala Baru region, Aceh Singkil regent. The material from this experiment object is the society of beach whose their job as fisher, mainly by using gill net. The method that is used for this experiment is descriptive method which character is about case study by sampling method, whereas data collecting has been done by using observation, interview and literature method. This experiment has been done at Kuala Baru on beginning May until last May 2008. The result of this experiment is, this effort has capital about Rp. 125.000.000, total cost about Rp. 652.502.750 and benefit for 1 years Rp. 1.067.400.000. This effort is still proper used, because has value NPV about Rp. 7.247.262.268; B/C “Ratio” about 4,08; IRR about 22,59 % and PP average for 1years 2 mounth.
Key words : Proper level. Gill Net.
*) Mahasiswa PSP FPIK Undip, e-mail : darasingkil_RDS.co.id.com
**) Staf Pengajar PSP FPIK Undip
Selasa, 23 September 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar